Ketika saya berada di area “jatuh”, setiap hari menjadi hari-hari yang luar biasa, yang tidak pernah saya alami, berada di bawah tekanan yang tidak terlihat tapi tekanan itu benar-benar ada dan nyata. Tidak ada yang tahu, karena saya berusaha untuk selalu mencoba bersikap wajar dan normal di hadapan orang-orang. Namun terkadang, saya juga butuh cerita, bukan untuk meminta belas kasihan, tapi lebih sekedar melepas sedikit demi sedikit tekanan itu.
SHARING,
pelajaran penting yang saya petik dari pengalaman ke “jatuh” an saya kemarin, bahwa bukan hanya saja yang mengalaminya, butuh untuk share, saya yakin masih banyak yang butuh share dari orang-orang di sekeliling kita, namun karena mungkin malu, mereka tak mampu berbicara banyak. Saya percaya masih banyak orang BAIK TANPA TAPI, yang tanpa pamrih untuk membantu sesamanya, meskipun hanya menjadi pendengar yang baik.
Ketika apa yang saya rasakan tidak mampu terungkap dengan baik, MENULIS adalah salah satu cara saya untuk mengurangi tekanan-tekanan itu. Berhasilkah? Menurut saya, sampai saat ini cukup efektif. Rasanya beban perlahan-lahan terkikis. Thanks God :).
mungkin teman-teman bisa mencoba dengan MENULIS, karena saya yakin, banyak yang tidak mampu secara gamblang menceritakan semua persoalan yang telah ataupun sedang terjadi.
Setiap KISAH selalu BERMAKNA,
sekalipun KISAH itu terasa sangat PAHIT.
Senin, 10 Juni 2013
Bagikan Kisahmu dalam Tulisan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar